Translate

Iklan

Iklan

Saat Jaring Aspirasi, Bupati Bondowoso, Jenguk Bayi terjangkit Hydrocepalus

10/18/12, 19:30 WIB Last Updated 2013-12-08T19:34:01Z
Bondowoso, MAJALAH-GEMPUR.Com. Siti Rabbiah Ramadhani, bocah berusia 14 bulan ini harus dirundung nasib memilukan. Betapa tidak, sejak usia 6 bulan, terserang hydrocephalus atau akumulasi cairan berlebih dalam otaknya.


Bocah yang lahir dari pasangan suami istri yang tinggal di Desa Sumber Anom, Kecamatan Tamanan ini, tergolong keluarga miskin karena hidupnya serba kekurangan. Ayahnya Busiri, hanya bekerja sebagai buruh pembuatan batu bata. Sedangkan ibunya Husna, hanya menjadi ibu rumah tangga.

Awalnya tidak ada gejala apa-apa, tiba-tiba saja kepalanya terus membesar saat usianya enam bulan, saat kepala anaknya semakin membesar, kemudian memeriksakan ke puskesmas. Dari situlah kemudian diketahui bahwa anaknya menderita hydrocephalus.

“Sebenarnya sudah pernah saya bawa ke RSUD. Namun karena terkendala biaya, terpaksa saya tidak bisa berbuat banyak. Keluh Husna kepada media usai Bupati  Amin mengunjunginya saat acara jaring aspirasi, Selasa (16/10).

Meski tergolong keluarga tidak mampu, orang tua penderita tidak terdaftar dalam jamkesmas atau pun jamkesda. Untuk itulah, kondisi keluarga penderita sangat membutuhkan uluran tangan untuk operasi Rabbiah.

Kalau perlu, Segera Di Operasi, Jangan Sampai Urusan Administrasi Hambat Pelayanan
Kabar adanya balita penderita hydrocephalus tersebut akhirnya sampai juga ke telinga Bupati Amin Said Husni. Saat melakukan jaring aspirasi di kantor Desa Kalianyar, Tamanan, ada seorang perangkat desa yang mengabarkan kondisi penderita miskin tersebut. Secara spontan, Bupati langsung mendatangi rumah  penderita usai kegiatan.

Sesampainya di rumah penderita yang berada di pelosok desa tersebut, Amin sempat duduk di samping Rabbiah yang terbaring di kursi lusuh. Amin tampak terharu melihat kondisi penderita yang berasal dari keluarga miskin tersebut.

Tak berselang lama, Amin memberikan santunan dari kocek pribadinya yang diterima langsung oleh Husna. “Saya minta Kades, Camat, Puskesmas rumah sakit untuk segera memberikan bantuan. Kalau perlu dioperasi, ya segera dioperasi. Jangan sampai urusan administrasi menghambat prosesnya,” ujar Amin. (midd)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Saat Jaring Aspirasi, Bupati Bondowoso, Jenguk Bayi terjangkit Hydrocepalus

Terkini

Close x