Translate

Iklan

Iklan

Tak Diselesaikan SPJ, Ketua PPK Puger Meradang

7/20/14, 17:00 WIB Last Updated 2014-07-20T20:54:22Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Ketua PPK Puger berencana mengirim surat permohonan intervensi kepada Sekretaris KPU Jember Jatim. Hal ini menyusul tidak diselesaikannya SPJ Tahun 2013 oleh bendahara PPK.

Molornya penyelesaian Surat Pertanggung Jawaban (SPJ) ini sudah lama terjadi, sejak adanya pergantian bendahara pada awal tahun 2014. Namun, pihaknya masih mencoba berkoordinasi dengan sekretaris PPK dan bendahara lama.

“Kami sudah menyiapkan suratnya, dan akan kami kirim besok,” kata Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Puger Nurdiyanto saat ditemui, Minggu (20/7).

Langkah ini terpaksa ia ambil karena dirinya menduga adanya sinyal ketidak beresan terkait penggunaan anggaran oleh bendahara lama, sekaligus ia juga khawatir jika keterlambatan SPJ tersebut berimbas terhadap pencairan honor PPK dan PPS di Kecamatan Puger untuk bulan Juli dan September tahun ini.

Sebenarnya Nurdiyanto sudah seringkali mengingatkan kepada bendahara baik secara lisan dan tertulis agar segera menyelesaikan SPJ tersebut, namun peringatan  itu seakan-akan diabaikan. “Sedikitnya lima kali yang bersangkutan saya undang rapat pleno bersama anggota dan sekretaris, namun beliau tidak pernah hadir. Bahkan, saat kami datangi kerumahnya, beliau juga tidak ada dirumah”, imbuhnya.

Lebih lanjut, bapak dua anak tersebut menduga bendahara sengaja menghambat penyelesaian SPJ lantaran ada sebagian dana yang tidak didistribusikan sesuai dengan peruntukkannya, “kalau memang tidak ada apa-apa, kenapa SPJ tidak diselesaikan? Padahal angaran itu masuk tahun 2013, seharusnya sudah diserahkan tahun kemarin,” ungkapnya.

Ia juga mengaku, sejak menjabat sebagai ketua pertanggal 1 Oktober 2013 yang lalu, dirinya tidak pernah diberi laporan keuangan oleh bendahara, “setiap saya minta, beliau selalu beralasan SPJnya belum selesai,” akunya kepada wartawan Nusantara Pos. 

Setelah ini, pihaknya menunggu langkah yang diambil oleh Sekretaris KPU Jember untuk menuntaskan masalah tersebut. “Apapun keputusan Sekretaris KPU Jember nanti, kami akan siap, bahkan jika harus diselesaikan secara hukum,” pungkasnya. 

Pada Pemilu Gubernur Tahun 2013 dan Pemilu Presiden Tahun Anggaran 2013 bendahara PPK Puger dijabat Zainal Arifin, Kasubag Perencaan Puger, karena alasan kesibukan, ahir Desember 2013 ia mengundurkan diri dan diganti oleh Sunariyono, Staaf PMD. Saat bendaha dipegang Zainal Arifin itulah SPJ belum diselesaikan. (ruz).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tak Diselesaikan SPJ, Ketua PPK Puger Meradang

Terkini

Close x