Translate

Iklan

Iklan

SOGA Institute; Website Sarana Promosi Alternatif UMKM

6/02/15, 17:53 WIB Last Updated 2015-06-02T10:58:27Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Tidak dapat dipungkiri, perekonomian nasional sangat tergantung pada performa UMKM sebagai praktik bisnis formal terdepan dalam menggerakkan perekonomian nasional.

Hal tersebut menarik perhatian SOGA Institute untuk bersinergi lebih jauh dengan mereka.  Lembaga nirlaba yang berdiri di tahun 2014 dan bergerak di ranah science, art and humanity tersebut menawarkan sinergi dalam bentuk pembuatan website dengan harga miring.

Semenjak diperkenalkan di tahun 90’an, Internet terus mengalami peningkatan jumlah pengguna secara signifikan. Bahkan, di awal abad XXI jumlahnya mencapai 360 juta jiwa, atau sekitar 6 persen populasi dunia. Angka itu terus menanjak dengan peningkatan kualitas jaringan Internet dan infrastruktur telekomunikasi, terlebih lagi teknologi wireless communication. Kesemua ini menjadikan komunikasi tanpa batas dan lintas negara kian mudah.

Dari sekian bentuk komunikasi via Internet yang tersedia, website merupakan platform komunikasi paling mendasar. “Bagi UMKM, keberadaan website sangat membantu karena memungkinkan jangkauan calon konsumen yang lebih luas dan beragam. Selain menjadi media komunikasi, website juga bisa digunakan sebagai media promosi,” kata Farid Solana, Direktur Eksekutif SOGA Institute.

“Memang, penggunaan media sosial seperti facebook, Twitter atau Instagram sebagai media promosi tengah marak. Namun, tak bisa dipungkiri bahwa semua calon konsumen atau rekan bisnis ujung-ujungnya ingin mengetahui detil profil; dan itu hanya bisa diwujudkan oleh website. Bisa dikatakan kalau punya website menandakan orang itu serius dalam mengembangkan bisnisnya, terlebih lagi dalam menghadapi ASEAN Economic Community 2015.”

Pihak SOGA Institute juga menambahkan bahwa program ini merupakan bentuk komitmen lanjutan di sektor pemberdayaan Untuk mensukseskan program ini SOGA Institute merangkul sogasoft (www.sogasoft.com) sebagai penyedia website. sogasoft sendiri dikenal sebagai perusahaan pembuat website dan mobile application.

Bagi UMKM yang berminat untuk bersinergi, mereka bisa menghubungi SOGA Institute di e-mail umkmproject@soga-institute.org dengan subject e-mail WEBSITE atau kunjungi www.sogasoft.com. Jangan lupa lampirkan profil bisnis atau usaha yang tengah dijalankan dilengkapi data seperti nama pemilik dan alamat plus kontak yang bisa dihubungi. ••
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • SOGA Institute; Website Sarana Promosi Alternatif UMKM

Terkini

Close x