Translate

Iklan

Iklan

Kapolres Situbondo Ajak Media Perangi Berita Hoax

3/21/17, 20:09 WIB Last Updated 2017-03-22T16:58:28Z
Situbondo, MAJALAH-GEMPUR.Com. Dalam rangka sharing terkait maraknya berita Hoax di media sosial (Medsos), Selasa (21/03) Pukul 12.00 Wib, Kapolres Situbondo mengundang Wartawan.

Wartawan dan media mempunyai peran yang sangat penting untuk meluruskan berita Hoax yang sering meresahkan dan mengganggu situasi kamtibmas. Demikian Kata Kapolres AKBP Sigit Dany Setiyono, SH., SIK. MSc. (Eng) di depan sekitar 30 orang Jurnalis media Cetak,TV dan online di halaman Mapolres Situbondo itu 

“Para Wartawan dan media massa mempunyai peran yang sangat besar dalam rangka untuk meluruskan sejumlah berita Hoax yang marak di Medsos, pasalnya berita tersebut sangat meresahkan dan mengganggu situasi kamtibmas, untuk itu harus kita Perangi”. Ajaknya

Kapolres Situbondo juga berharap dengan adanya kegiatan sharing dan silaturahmi ini dapat meningkatkan sinergitas dan kemitraan Polri dengan Media sekaligus mengajak para jurnalis untuk mengedukasi masyarakat melalui pemberitaannya.

Selain itu, Kapolres Situbondo mengajak seluruh wartawan Situbondo mendukung program pemberantasan minuman keras dan narkoba melalui tugas dan perannya didunia jurnalistik. Diakhir acara Kapolres Situbondo bersama rekan-rekan Media berfoto bersama didepan Mako Polres Situbondo. (yan)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Kapolres Situbondo Ajak Media Perangi Berita Hoax

Terkini

Close x