Translate

Iklan

Iklan

PTPN X Kertosari Buka Tanam Tembakau Perdana

5/21/17, 19:00 WIB Last Updated 2017-05-21T15:06:45Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. General Manager PTPN X Kertosari, Laurentius Tumanggor, Minggu (21/5), resmikan buka tanam Tembakau TBN perdana musim tanam Tahun 2017 /2018.

Penanaman diresmikan sekira pukul 07.00 Wib Lokasi TBN 9 Penataran III, Desa Rowo indah, Kecamatan Ajung, Kabupaten Jember, lantaran cuaca tahun 2017 sangat mendukung untuk tanaman Tembakau, sehingga di harapkan untuk musim tanam kali ini mendapatkan hasil baik. 

Dihadapan Mandor TBN 1 hingga 12, Asmen, manager SPUK, asisten Muda. (Asmud), kebun kertosari, GM PTPN 10 Kertosari menyampaikan cuaca tahun ini cukup bagus  “cuaca sangat mendukung dari pada tahun lalu, kami yakin pada musim tanam tahun ini akan berhasil dengan panen yang baik." Katanya.  

Dengan cuaca baik pihaknya memastikan akan melampaoi RKAP, namun tanpa didukung etos kerja dan Doa dari semua lini mulai pekerja, mandor hingga Manager itu tak akan terjadi. "Target kita, harus melampoi RKAP lah, jadi kalau targetnya diatas RKAP, tembakau Hijau harus 22 Ton perhetar, " ujarnya.

Tantangan hanya wareng (penutup Tanaman Tembakau: red), "Kami yakin dari lahan tanam seluruhnya seluas 327,4 hetar, ditambah buka tanam, 5 Hetar akan mendapatkan panen maksimal, tantangannya hanya satu mas, istilahnya potensi Kerusakan wareng," pungkasnya.

Setelah penanaman bibit Tembakau diresmikan Leo, acara dilanjutkan dengan pemotongan Tumpeng sebagai Simbol tasyakuran di mulainya Musim Tanam, yang bertempat di dalam gudang penyimpanan Tembakau yang dihadiri oleh warga serta tokoh Masyarakat sekitar Gudang dan Pemuka Agama. (yond)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • PTPN X Kertosari Buka Tanam Tembakau Perdana

Terkini

Close x