Translate

Iklan

Iklan

Ikan Paus Terdampar Di Laut Situbondo Berhasil Diselamatkan

3/03/18, 14:23 WIB Last Updated 2018-03-03T08:28:54Z
Situbondo, MAJALAH-GEMPUR.Com.  Kerja keras Tim Gabungan sejak Jumat (2/3/2018) siang, akhirnya berhasil selamatkan Paus raksasa yang terdampar di perairan laut Situbondo, Jawa Timur.


Evakuasi binatang laut jinak tersebut memakan waktu hingga sekitar 3 jam. Upaya evakuasi dengan cara menghalau hewan mamalia itu berlangsung dari pukul 22.00 wib Jumat (2/3/2018) hingga Sabtu (3/3/2018) dini hari 01.00 wib. Kata  Armand (45), Ketua tim Jasalindo sport, sebuah komunitas olahraga laut


"Mamalia ini, cenderung bergerak ke darat. Jadi, cara kita berupa mengusir dari depan. Kita kasih berisik, awal kita tarik, sampe beberapa mil. Ekornya yang menghadap ke laut, kita putar. Kita kasih berisik  dengan jet ski. Terus kita memutar-mutar di depannya, dibarengi 2 jet ski serta 5  perahu nelayan tradisional,," Jelasnya.

Strategi itu cukup efektif. Berikutnya ia minta perahu membuat manuver di posisi arah sebelum pantai atau di sebelah selatan ikan tersebut. Ini efektif membuat si ikan bergerak menjauhi kebisingan itu hingga ia bergerak ke arah laut yang lebih dalam dan Paus itu, leluasa berenang di selat Madura.," tambahnya.

Hal senada disampaikan petugas Pangkalan Pengawasan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Benoa Bali, Yuliono. Menrutnya, Perahu nelayan bertugas menggiring paus ke tengah laut karena beberapa kali satwa tersebut seakan enggan kembali ke tengah laut.

Menurut aktivis Indonesia Green, Agung Hariyanto, jika dalam keadaan sakit perilakunya demikian. "Biasanya, paus yang cederaatau sakit cenderung mencari tempat istirahat. Binatang itu butuh untuk menenangkan diri. Bersyukur sudah dapat diatasi. Mari kita jaga biota laut kita yang semakin langka ini," ucapnya.

Menurut Kasat Polair Polres Situbondo AKP Lukman Hadi,SH  bahwa, evakuasi dilakukan oleh tim gabungan dari berbagai elemen, seperti Media, Satpolair, Pos TNI AL, BPSPL, P2DKP Kopen hagen, POSS, Puskeswan Jangkar, BKSDA, Polhut serta Polsek Jangkar dan Koramil.

Pantauan media ini di lokasi, bahwa  Tim Gabungan yang datang ke lokasi sejak Jumat (2/3/2018) siang, sekitar jan 14.00 Wib terus mengupayakan penyelamatan Ikan Paus yang Terdampar diperairan laut pada koordinat 7 42' 51 '' LS - 114 12' 27" Jangkar Situbondo.

Informasi terdamparnya Paus diterima Pos Kamladu TNI AL dan diteruskan ke Satpolair Polres Situbondo, Polsek Jangkar,  Koramil Jangkar dan Syahbandar Jangkar. Sekitar pukul 13.00 wib, personil gabungan Satpolair Polres, Polsek Jangkar, TNI AL, BKSDA, PSDKP dan Kopenhagen Zoo Baluran turun di lokasi.

“Tim langsung melakukan upaya pengamanan dan penyelematan berupa tindakan preventif dengan cara menutupi dengan karpet dan menyirami kulit Paus untuk menjaga supaya kulit tetap dalam keadaan basah sehingga selaput lendirnya terjaga dengan bai”. Kata salah-satu petugas

Menurut petugas BKSDA, Paus warna kulit hitam sepanjang 30 m itu jenis Sperm Whale. Kapolsek Jangkar Iptu Pramana bersama personil Satpolair menghimbau kepada masyarakat yang ingin melihat Paus diminta untuk tidak terlalu dekat karena membahayakan bagi Paus.

Diberitakan sebelumnya, terdamparnya paus diketahui nelayan Jum’at (2/3/2018) pagi sekitar 200 meter dari tepi pantai, dekat Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Jangkar.  Warga  nelayan curiga  ada semburan air besar yang dilihat dari pinggir laut, setelah didekati ternyata seekor ikan Paus.

Para nelayan bahu membahu berusaha membawa ikan Paus itu ke tengah, namun gagal. Kemudian warga menghubungi petugas BPBD dan Satpolair Polres Situbondo.  Menurut Kabid Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD, Gatot Trikorwan juga akan mendapat bantuan dari tim penyelamat Bali. (mam).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ikan Paus Terdampar Di Laut Situbondo Berhasil Diselamatkan

Terkini

Close x