![]() |
| Wakil Rektor Unikama Resmi Masuk Dewan Pakar Pergunu Kota Malang |
Malang, MAJALAH-GEMPUR.Com - Pengurus Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PC Pergunu) Kota Malang untuk periode 2025–2030 resmi dikukuhkan, Minggu (16/11/2025).
Dalam sebuah prosesi yang berlangsung khidmat di Gedung Laboratorium Sains MAN 2 Kota Malang di hadiri ratusan guru NU dari berbagai lembaga pendidikan memenuhi ruangan sejak pagi.
Pelantikan dipimpin langsung oleh Ketua Umum PP Pergunu, Prof. Dr. KH. Asep Saifuddin Chalim, MA. Figur yang baru saja menerima Tanda Kehormatan Bintang Mahaputera dari Presiden RI itu menyerukan pentingnya kebangkitan PERGUNU sebagai badan otonom yang strategis di lingkungan Nahdlatul Ulama.
“PERGUNU terlalu lama tidur. Kini waktunya bangkit, mengambil peran nyata, dan bersinergi dengan pemerintah untuk menghadirkan pendidikan yang adaptif di era digital,” pesan Prof. Asep dalam sambutannya.
Formasi pengurus baru PC Pergunu Kota Malang dipimpin oleh Dr. H. Samsudin, M.Pd. selaku ketua dan Much. Andika Kurniawanto, M.Pd. sebagai sekretaris.
Samsudin, menekankan pentingnya peran guru NU sebagai penjaga moderasi beragama di tengah derasnya perubahan sosial dan teknologi.
“Guru adalah penghubung antara tradisi dan modernitas. Perkembangan zaman boleh cepat, tapi komitmen moderasi tidak boleh goyah,” tegas ketua PC Pergunu yang juga Kepala MAN 2 Kota Malang ini.
Pada jajaran dewan pakar, tercatat sejumlah nama besar akademisi Malang Raya, termasuk Prof. Dr. Kasuwi Saiban, M.Ag., Prof. Dr. Ahmad Munjin Nasih, S.Pd., M.Ag., dan Prof. Dr. Ir. H. Ibrahim Bafadal, M.Pd.
Salah satu yang turut dilantik adalah Dr. Choirul Huda, M.Si, Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama).
Di sela acara, Choirul menyampaikan bahwa pelantikan ini menjadi momentum mempertegas kontribusi pendidik Nahdliyin dalam membangun sumber daya manusia yang berkarakter dan berwawasan kebangsaan.
“Ini bukan sekadar seremoni. Ini penanda bahwa Pergunu harus bergerak lebih progresif untuk menjawab tantangan pendidikan modern. Guru tidak hanya mengajar, tapi juga menjadi agen perubahan dan penjaga nilai Ahlussunnah wal Jama’ah,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa Pergunu ke depan perlu menjadi ruang tumbuh bagi para pendidik NU mulai dari pengembangan kapasitas, pelatihan relevan, hingga riset pendidikan yang memberi dampak nyata.
Selain Choirul, akademisi Unikama lainnya, Romadhon, turut dilantik sebagai Wakil Sekretaris PC Pergunu Kota Malang. Pria berkopyah merah itu menyatakan bahwa organisasi guru NU harus mampu menghasilkan program-program konkret untuk meningkatkan kualitas pendidik di tengah derasnya disrupsi teknologi.
“Kami siap memfasilitasi pengembangan profesi berkelanjutan bagi guru-guru NU, agar mereka terus dapat berkarya dan memberi kontribusi penting bagi masa depan pendidikan,” tuturnya.
Pelantikan berlangsung hangat dan ditutup dengan doa bersama sebagai simbol tekad kolektif memperkuat peran guru NU dalam ekosistem pendidikan nasional. (Wahyu/Eros)


