Translate

Iklan

Iklan

PBSI Jember Gelar Turnamen Bulutangkis Antar Instansi

12/25/14, 20:02 WIB Last Updated 2014-12-25T13:29:43Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Untuk menjalin silaturahmi dan mendorong Hobby, Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Jember menggelar Open Tounamen Bulu Tangkis antar  instansi pemerintah dan karyawan Swasta.

“Kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi atar instansi dan pendorong Hobby untuk mencapai prestasi karyawan yang bekerja di intansi pemerintah dan swasta” Demikian kata Pengurus PBSI Jember, Ir. Bungkus Wagio, di GOR Argopuro Jl Cokroaminoto Kamis (15/12)

Kegiatan ini diharapkan mendapat perhatian lebih baik dari pemerintah dan swasta “Saya berharap jenis Olahraga Bulu Tangkis ini akan mendapat perhatian lebih , baik pemerintah maupun swasta. Sehingga kegian ini akan menjadi kegiatan resmi yang akan menjadi agenda tahunan”. Harapnya.

Kegiatan yang memperebutkan Piala Bupati Jember ini menurut Ir. Bungkus, diikuti 23 peserta dari Instansi Pemerentah dan Swasta. 9 dari instansi pemerintah dan selebihnya dari swasta yang digelar mulai tanggal 23 sampai 28 Desember 2014 memperebutkan total hadiah sebesar 10 Juta rupiah

Disamping tournament antar instansi, sebelumnya PBSI Jember sudah menggelar beberapa Tournamen diantaranya Kejuaraan Kabupaten (Kejurkab) se Jawa Timur dan tingkat Nasional. Termasuk Agemda tingkat Internasional.

Namun untuk kegiatan tingkat Internasional yang rencana akan mengundang 5 negara tetangga, dan mengundang Ausatralia dan Negeria tidak bisa diselenggarakan karena terkendala pergantian kepengurusan KONI. “Mudah-mudahan tahun depan Jember Bisa menyelenggarakan, untuk itu dukungan semua fihak , baik pemerintah dan swasta sangat diharapkan.

Dalam kesempatan ini Ir. Bungkus juga  menambahkan bahwa untuk mencari bibit Bulutangkis, Pusdiklat Jember, melakukan pembinaan dan pendidikan mulai dari kelompok umur. 0 sampai 10 Tahun, Kelompok anak 11 sampai dengan 13 tahun, kelompok pemula 13 sampai 15 tahun, kelompok remaja 16 sampai 18 tahun. Taruna 18 sampai 20 tahun. Sedangkan umur 20 tahun keatas adalah masuk kelompok dewasa.

Menurut Ketua KONI yang baru Ahmad Halim bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan resmi pertama bagi kepengurusannya. Namun tidak hanya di PBSi hampir di semua cabor juga sudah melakukan kegiatan untuk mencari bibit pemain yang potensial.

Selain itu juga untuk menarik animo masyarakat yang lebih besar serta ajang silahturahmi hubungann antar instansi baik swasta maupun pemrintah berjalan dengan baik serta mendapat dukungan daerah (Pemkab) serta sihak sponsorship. (Eros/midd)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • PBSI Jember Gelar Turnamen Bulutangkis Antar Instansi

Terkini

Close x