Translate

Iklan

Iklan

Distribusi Surat Suara Pemilukada Jember ke PPK, Dikawal Ketat

6/20/10, 00:21 WIB Last Updated 2010-12-04T18:36:40Z

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jember nampaknya telah menunjukkan kesiapannya. Surat Suara sudah selesai dicetak bahkan pada hari ini Sabtu, (19/5) mulai dimendistribusikan ke seluruh Panitia Pemungutan Suara (PPK) se kabupaten Jember.


Pesta demokrasi untuk merebutkan calon Bupati dan Wakil Bupati dikota tembakau pada 7 Juli Mendatang diikuti oleh empat pasangan Calon. Masing-masing nomor urut 1. Sholeh-Dedy Iskandar. 2. Bagong- H Mahmud. 3 Guntur-Gus Aap dan Djalal-Kusen.

Berdasarkan pantauan Gempur, Surat suara yang dikirim menggunakan empat mobil Pos Indonesia dari kabupaten Kudus, Jawa Tengah dikawal ketat oleh 4 mobil Patwal Polres Kudus itu tiba di KPU Jember sabtu pagi.


Sementara di KPU Jember puluhan mobil patroli polsek sekabupaten Jember sudah menunggu dan siap mengawal pendistribusian surat suara dimasing-masing kecamatan. Tampak Empat unit mobil Pos indonesia berplat nomor G tersebut setelah dilakukan pengecekantersebut, langsung meluncur di berbagai kecamatan dengan pengawalan ketat oleh masing-masing polsek bahkan beberapa anggota polisi tampak bersenjatai secara lengkap.


Pendistribusian surat suara disesuaikan dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dimasing-masing kecamatan, hanya kecamatn kencong dan kecamatan Gumukmas yang kurang, masing-masing kurang satu satu bendel yang berisi 25 buah.


Sedangkan surat suara tambahan sebanyak 2,5 persen akan dikirim kemudian. “Surat Suara Tambahan, akan kami kirim dalam waktu dekat” Tutur Yosi setap KPU saat mendistribusikan surat suara di PPK Gumukmas.


Hal ini dibenarkan oleh Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Gumukmas, Yasin Yusuf Ghozali. Menurut Yusuf Kertas suara tersebut kurang dari DPT, dari 59.858 DPT Gumukmas hanya 59.833 suara yang diterima. Jadi kurang 25 lembar. Hal senada juga disampaikan anggota PPK Kencong Vivi andari.


Untuk menjaga keamanan kertas Suara, aparat kepolisian masing-masing polsek akan melakukan penjagaan sampai pelaksanaan Pemilukada, minimal dua anggota polisi bersenjata lengkap. Hal ini dilakukan sebagai tahapan menjaga hal-hal yang tidak diinginkan.


Hal ini disampaikan kapolsek Kencong, AKP M. Ibnu Masud, “kami akan menerjunkan dua anak buah setiap hari, Ini bagian dari pengaman pemilukada” ujar mantan kasat Samapta Polres Banyuwangi ini. (Eros/arif)

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Distribusi Surat Suara Pemilukada Jember ke PPK, Dikawal Ketat

Terkini

Close x