Translate

Iklan

Iklan

KPU Jember Tetapkan 537 DPT Tambahan

10/28/15, 20:00 WIB Last Updated 2015-11-02T06:07:16Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. KPU kabupaten Jember tambahkan 537 nama baru dalam Daftar Pemilih Tambahan (DPTb1), Tambahan ini ditetapan dalam Rapat Pleno Terbuka DPTb1 Rabu (28/10) di GOR Garuda Kaliwates.

DPTb1 merupakan tahapan lanjutan seusai pengumuman Daftar Pemilih Tetap (DPT). “Ada sebanyak 537 warga yang tidak masuk ke dalam DPT dan terjaring ke dalam DPTB1 ini. Jumlah itu terdiri dari 260 pemilih laki – laki dan 277 pemilih perempuan,” kata Ketua KPU Jember, Achmad Anis.

Jumlah tersebut tersebar di 182 Tempat Pemungutan Suara (TPS) dari 57 desa / kelurahan di Kabupaten Jember. Dengan adanya tambahan jumlah pemilih tersebut berarti pemilih dalam Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Jember 2015 ini akan bertambah.

Sebelumnya, jumlah DPT Jember dalam Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) Jember 2015 ini sebanyak 1.892.435 pemilih. Terdiri dari 935.935 pemilih laki – laki dan 956.500 pemilih perempuan. Artinya, dengan tambahan pemilih dari DPTb1 ini, maka jumlah pemilih di Jember sebanyak 1.892.972 pemilih.

Divisi Teknis dan Data KPU Jember, Habib M. Rohan menyampaikan, DPTb1 merupakan salah satu tugas dan upaya pelaksana Pemilu untuk memvalidkan data daftar pemilih. Upaya ini untuk memastikan pemilih benar – benar mendapatkan hak pilihnya.

“Jadi, kami berupaya maksimal agar semua warga Jember yang berhak memilih bisa menyalurkan hak pilihnya 9 Desember mendatang,” ujar Rohan.

Sementara itu, Ketua Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kabupaten Jember, Dima Akhyar, menilai, data daftar pemilih dalam DPTb1 ini valid dan bebas dari persoalan. Menurut Dima, jumlah yang diproses dalam DPTb1 ini jauh lebih sedikit dibandingkan pemutakhiran DPT. Sehingga potensi terjadinya kesalahan sangat minim.

“Hasil kroscek jajaran kami (Panwas) di bawah juga menyatakan informasi jumlah DPTb yang kami peroleh cocok dengan yang diumumkan KPU,” papar Dima. (edw)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • KPU Jember Tetapkan 537 DPT Tambahan

Terkini

Close x