Translate

Iklan

Iklan

Peringati HSN, Ribuan Santri Gelar Kirap Santri

10/22/15, 21:00 WIB Last Updated 2015-11-03T18:21:04Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Memperingati Hari Santri Nasional (HSN), Sekitar 1.500 santri putra dan putri Ponpes Al-Amien Sabrang, Ambulu, Kamis (22/10) menggelar kirab santri. Mereka berjalan berjajar sepanjang 1 kilometer lebih.

Kirab yang mengular di sepajang jalan utama Kecamatan Ambulu Jember Jawa Timur ini dimulai dari Pondok Pesantren (Ponpes), kemudian berjalan ke arah Kota Ambulu dan berputar melewati Desa Tegalsari, untuk kemudian kembali ke ponpes,

Pimpinan Ponpes Al-Amien, Gus Syamsul Arifin mengatakan, kirab santri ini dari berbagai lembaga pendidikan dibawah naungan ponpesnya. Diantaranya, Ponpes Salafiyah, Ponpes Modern, Ponpes Tahfidzul Qur’an, Santri TPQ, serta siswa pendidikan formal, seperti MTs, SMP, Madrasah Aliyah dan pelajar SMK Al-Amien.

Menurut Gus Syamsul, kirab ini bentuk syukur atas eksistensi santri yang diakui dalam proses perjuangan menuju kemerdekaan Indonesia. tak kalah pentingnya kirab ini guna menanamkan jiwa nasionalisme dan patriotisme santri agar mengikuti jejak para kiai dan ulama dalam memperjuangkan kemerdekaan Indonesia.

“Pesan moralnya dalam kegiatan kirap Santri tahun ini adalah, bagaimana jiwa patriotisme dan nasionalisme para generasi perintis tersebut dapat tertanam dalam jiwa santri. Minimal sama dengan para pendahulunya yang memiliki jiwa perjuangan,” katanya.

Camat Ambulu Sutarman, mengapresiasi gelar kirab santri yang dilakukan oleh Ponpes Al-Amien. “Ini adalah peringatan Hari Santri Nasional yang pertama kali di Indonesia. Dan saya sangat mengapresiasi langkah pengurus ponpes yang cepat merespon dengan melaksanakan kirab santri,” ujarnya. (yond)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Peringati HSN, Ribuan Santri Gelar Kirap Santri

Terkini

Close x