Translate

Iklan

Iklan

Panwaslu Jember Terjunkan Relawan Di Setiap TPS

12/03/15, 18:02 WIB Last Updated 2015-12-03T11:05:40Z
Jember , MAJALAH-GEMPUR.Com. Ketua Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Jember terus mengawasi seluruh tahapan pelaksanaan Pilkada, tak terkecuali pemungutan suara yang dianggap sangat vital.

Selain di tingkat Kabupaten, Kecamatan dan Desa, kami juga memiliki petugas pengawasan di tingkat TPS, yaitu pengawas TPS. Setiap TPS ada satu petugas. Sehingga menyesuaikan dengan jumlah TPS di Jember, maka jumlahnya sebanyak 4.347 orang.

Demikian disampaikan oleh Ketua Panitia Pengawas Pemilihan (Panwaslih) Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Jember, Dima Akhyar. sesuai mengikuti acara Rapat Koordinasi (Rakor) bersama KPU, Timses dan Aparat kepolisian yang digelar KPU di Media Center KPU Jember. Kamis (3/12)

Selain menerjunkan pengawas struktural di setiap TPS, pihaknya juga memiliki relawan pengawasan Pemilu. “Jumlahnya 248 orang di seluruh Kabupaten Jember. Namun, jumlah ini tidak tersebar di seluruh desa / kelurahan,” kata Dima.

Mereka bergerak dinamis, tidak sama dengan pengawas TPS yang punya tugas di TPS yang ditentukan. “Kami memfokuskan pengamanan khususnya di daerah-daerah yang secara geografis jauh dari jangkauan dan rawan terjadinya pelanggaran,” pungkasnya (Edw)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Panwaslu Jember Terjunkan Relawan Di Setiap TPS

Terkini

Close x