
Selain KPU, dalam acara
di lapangan
Desa Sukowono Kecamatan Sukowono, sejumlah pihak turut memberikan sambutan
sekaligus himbauan untuk menyalurkan suaranya pada 9 Desember mendatang, yakni
Kepala Camat Sukowono dan juga Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) setempat.
Dalam sambutannya, Sekretaris KPU
Jember, Drs. Hadi Susilo M.Si menyampaikan, menyalurkan hak pilih dalam Pilkada
itu merupakan kewajiban setiap warga negara. “Melalui Pilkada ini, maka rakyat
Jember dapat menentukan masa depan Jember yang lebih baik lagi lima tahun ke
depan,” kata Hadi.
Dia juga tak lupa menghimbau agar
masyarakat menyalurkan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang sudah
ditentukan. “Oleh sebab itu, jangan sampai ada golput. Mari salurkan hak pilih
kita Rabu, 9 Desember 2015 nanti,” tegas Hadi.
Sosialisasi juga dilakukan
melalui simulasi pemungutan suara. Simulasi itu dipandu oleh PPK setempat. Dua
orang warga ditunjuk untuk maju ke atas pentas dan mencoblos surat suara serta
memasukkan ke dalam kotak suara.
Kepala Camat Sukowono, Sutiyoso
mengucapkan terima kasih atas kedatangan KPU di desa Sukowono. Dia juga
menghimbau agar masyarakat bisa berperan aktif dalam menentukan arah
pembangunan Jember ke depan.
“Jangan lupa untuk seluruh warga
Sukowono untuk mencoblos di masing – masing TPS 9 Desember nanti, karena
Pilkada ini juga untuk masa depan kita lima tahun mendatang,” jelas pria yang saat
acara memakai Songkok / Peci itu. (awi)