Translate

Iklan

Iklan

Warga Situbondo Dikejutkan Penemuan Bayi Di Tempat Sampah

11/15/18, 20:43 WIB Last Updated 2018-11-15T13:46:49Z
Situbondo, MAJALAH-GEMPUR.Com. Polsek Asembagus Kamis (15/11/2018) pagi menindak lanjuti laporan warga terkait penemuan bayi di Kampung Timur desa /  kecamtan Asembagus, Situbondo

Menurut saksi Bu Sahyani, bayi laki-laki yang diduga sengaja dibuang oleh ibu kandungnya itu ditemukan di bawah pohon kelapa samping tempat penampungan sampah sementara di pinggir jalan desa di Kampung Timur. Demikian disampaikan Kapolsek Asembagus AKP H. Sugiono, SH

“Saat itu saksi sedang berangkat menuju rumah Pak Saiful untuk bantu-bantu acara Maulid Nabi, sesampainya dilokasi saksi mendengar suara seperti suara kucing, saat didekati muncul tangan kecil dan ternyata bayi, dan langsung mengambil bayi itu, kemudian dibawa pulang ke rumahnya”, jelasnya.

Sesampainya dirumah Ia bertemu Hendri (keponakan saksi), kemudian dilaporkan kepada Kepala Desa dan membawa bayi tersebut ke bidan Tibyani untuk diberi perawatan. Bayi diketahui dalam keadaan sehat, berat sekitar 3 kg, panjang 49 cm. Dugaan sementara, bayi itu dibuang diduga hasil hubungan gelap.  

Sementara sejumlah barang bukti berupa kaos bayi, kain bayi (gedong) yang masih ada bercak darah guna proses penyelidikan lebih lanjut. Sambil menunggu hasil penyelidikan, Kami berharap apabila warga ada informasi dapat segera disampaikan ke Polsek,“ pungkasnya. (Edo).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Warga Situbondo Dikejutkan Penemuan Bayi Di Tempat Sampah

Terkini

Close x