Translate

Iklan

Iklan

TMMD Jember Sarana Memantapkan Kemanunggalan TNI Dengan Rakyat

3/07/19, 21:08 WIB Last Updated 2019-03-07T14:29:53Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ini merupakan sarana untuk memantabkan kemanunggalan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dengan Rakyat.

Program Operasi Bakti TNI yang dilakukan Ke 104 tahun 2019 ini digelar serentak dibeberapa daerah di Indonesia, dan dalam setahun dilakukan 3 kali Ke 104, TMMD Ke 105 dan TMMD Ke 106. Salah-satu program TMMD Ke 104 di Kodim 0824 Jember digelar selama sebulan yang dibuka (26/02/2019).

Komandan Satuan Tugas (Dansatgas) TMMD Ke 104 Kodim 0824 Jember Letkol Inf Arif Munawar menyatakan,  bahwa  Satuan Tugas (Satgas) TMMD merupakan pasukan TNI yang dalam melakukan kegiatannya menyatu dan membaur bersama masyarakat.

“Secara otomatis terjadi interaksi, komunikasi sosial, kolaborasi dan koordinasi sepanjang waktu dalam kesehariannya, karena  Satgas TMMD ke 104 ini tidurnya juga dirumah-rumah warga selama satu bulan pelaksanaan kegiatan TMMD ini”, Jelas Dansatgas  TMMD Jember Letkol Inf Kamis (07/03/2019)

TMMD ini adalah sarana yang efektif dalam memantapkan kemanunggalan TNI- Rakyat,  sedangkan kemanunggalan TNI-Rakyat itu  merupakan bagian terpenting dalam Sistem Pertahanan Semesta (Sishanta), dimana TNI sebagai kompartemen utamanya dan rakyat sebagai kompartemen pendukungnya. (eros).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • TMMD Jember Sarana Memantapkan Kemanunggalan TNI Dengan Rakyat

Terkini

Close x