Translate

Iklan

Iklan

Legislator PDI Perjuangan Jember Minta Desa Tidak Hanya Fokus Infrastruktur Saja

6/24/22, 21:20 WIB Last Updated 2022-06-24T14:20:48Z

Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Tak semua warga tahu penggunaan Dana Desa (DD), karena minim sosialisasi, sehingga hanya segilintir orang saja yang tau penggunaan dana milyaran itu.

Sosialsilasi DD, harus terus dilakukan baik Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispemasdes) maupun Pemerintah Desa (Pemdes)dan pembangunan janganmengandalkan proyek pembangunan infrastuktur (fisik) saja namun peningkatan Sumber daya Manusia juga tidak kalah pentingnya.

"Saya setuju, kalau pembangunan di Desa itu tidak harus infrastruktur saja" kata Tabroni menjawab pertanyaan warga, saat reses Masa Persidangan Ke-2 Tahun 2022 Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan di Desa Pelerian Kecamatan Sumberjambe, Jumat (24/6/2022)

Ada petugas khusus dibawah Kmentrian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi desa, yaitu tim ahli kabupaten, pendamping desa dan pendamping lokal. “Merekalah yang bertugas untuk membangun sumberdaya manusia, lewat Musdus maupun musdes,"bebernya

Artinya tugas dari pendamping desa, kata Tabroni, juga harus mengajak  tokoh masyarakat, atau perwakilan warga, supaya menghadiri setiap kegiatan Musyawarah Dusun (Musdus), agar mampu menentukan keputusan dalam penggunaan DD untuk kepentingan bersama.

"Ataupun musyawaroh desa (Musdes), tapi juga harus diagendakan ya, di jadwal, jadi tidak boleh, tau-tau ada usulan, desa ini mau bangun irigasi dititik X, tanpa melalui Musyaroh desa maupun musyawaroh dusun," jelas legislator dari Daerah Pemilihan (Dapil 2)

Oleh karenanya, Tabroni berjanji akan menyampaikan masalah itu ke Dispemasdes agar tidak ada kepala desa, yang menggelar Musdes sembunyi-sembunyi. "Setiap pendamping desa, harus memiliki kriteria dan SDM yang pas, agar bisa bekerja secara maksimal,"pungkasnya. (naw/eros).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Legislator PDI Perjuangan Jember Minta Desa Tidak Hanya Fokus Infrastruktur Saja

Terkini

Close x