Translate

Iklan

Iklan

KPH Perum Perhutani Jember Gelar Pelatihan Sadapan Getah Pinus

3/15/13, 17:00 WIB Last Updated 2013-03-16T06:26:55Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Guna memperdalam kecakapan pekerja, KPH Perum Perhutani Jember gelar pelatihan. Dengaan meningkatnya SDM pekerja, diharapkan produksi akan meningkat sehingga capaian target dapat dipenuhi.


Pelatihan yang mencakup keahlian maupun penguasaan bidang kerja untuk mengevaluasi sekaligus memacu semangat kerja “Beberapa waktu lalu Perhutani menggelar Pelatihan Sadapan Getah Pinus. Hal ini bertujuan untuk mengevaluasi sekaligus memacu semangat kerja para mandor sadap yang  di Tempat Penimbunan Getah (TPG) III RPH Sumberjari, Desa Garahan Silo“  Demikian ungkap Hamzah, humas KPH Perum Perhutani kepada MAJALAH-GEMPUR.Com jum’at (15/3).

Masih menurut pria yang akrab dengan wartawan ini, Selain sebagai sarana dan kegiatan evaluasi terhadap hasil dan capaian kerja sadapan selama tahun 2012 lalu, pelatihan sadapan yang digelar selama sehari tersebut juga dimanfaatkan sebagai wadah dan media kominukasi antar sesama mandor sadap se-KPH Jember.

Lebih lanjut, Hamzah menjelaskan pula, “berbagai permasalahan yang ditemukan di lapangan, di diskusikan secara bersama. Para mandor sadap berbagi pengalaman dan saling berbagi ide atau pendapat dan saran demi tercapainya target produksi getah pinus yang telah disepakati bersama, “imbuh Hamzah.

Dalam kesempatan pelatihan itu hadir pula Administratur/ Kepala KPH Perum Perhutani Jember Ir Nanang Sugiharto, Msi. Yang dalam sambutannya menyatakan bahwa hingga kini salah satu komoditi andalan Perum Perhutani yaitu produksi getah pinus. Dan wajar bila pihak Perum Perhutani serius menggarap bidang produksi sadapan getah pinus ini.

Ditambahkan juga, bahwa salah satu kebijakan stategis Perum Perhutani Jember kedepan adalah semakin mengoptimalkan kegiatan produksi berbasis sedapan getah pinus. Berbagai upaya telah dilakukan termasuk di dalamnya membangun pabrik baru pengolah getah pinus di Jawa Tengah. Ini merupakan salah satu kegiatan produksi yang menguntungkan dan ramah lingkungan.

Selain itu Perum Perhutani juga mampu memberikan kontribusi dalam peningkatan kesejahteraan masyarakat sekitar hutan. Selain mereka menjadi pekerja sadap karet juga berternak sapi maupun kambing yang makanan ternaknya juga di dapat di hutan pinus berupa Hijauan Makanan Ternak (HMT) yang ditanam di sela-sela tanaman pinus. (midd)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • KPH Perum Perhutani Jember Gelar Pelatihan Sadapan Getah Pinus

Terkini

Close x