Translate

Iklan

Iklan

Camat Kaliwates Sediakan Layanan Bantuan Hukum Gratis

10/30/14, 19:00 WIB Last Updated 2014-10-31T02:44:43Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Warga Kaliwates patut bersyukur, pasalnya mulai bulan ini Camat menyediakan Lembaga Bantuan Hukum (LBH) bagi warga miskin yang sedang terjerat kasus hukum, perdata maupun pidana.

Lembaga bantuan hukum yang diberi nama Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum (LKBH)  ini diberikan secara gratis “Bantuan Hukum ini kami siapkan secara gratis bagi masyarakat miskin khususnya warga tinggal dan ber KTP di Kecamatan Kaliwates”,  kata camat, Widayaka Kamis (30/10)

Pasalnya selama ini banyak warga enggan menggunakan jasa pengacara, karena takut mahal dan tidak sanggup membayar,  “kebetulan teman kuliah saya  yang tinggal di Kaliwates jadi pengacara, jadi kami ajak kerjasama, untuk itu bagi warga yang membutuhkan bantuan silahkan datang ke kantor Kecamatan, ” tambahnya.

Bagi warga Kaliwates (Bukan warga lain yang Kontrak; red) yang ingin mendapatkan bantuan hukum secara gratis, menurut mantan Sekcam ini sangat mudah, hanya dengan membawa surat pengantar dari RT, RW dan kelurahan setempat saja, sudah siap untuk dilayani. Pungkasnya. (edy)
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Camat Kaliwates Sediakan Layanan Bantuan Hukum Gratis

Terkini

Close x