![]() |
Djack Djamrie di tengah dan penari tarian melayu bersama gurunya, kredit foto: Rhema Melo |
Djack Djamrie didatangkan Danramil 11/PBR Kapten Inf. Ujang Zakarimansyah untuk menghibur warga Desa Pulau Burung, bersama penari tarian melayu dari sanggar tari dibawah naungan Madrasah Aliyah Pulau Burung.
Pelantun 'Pulau Burung Harapan' Djack Djamrie mampu menyedot masyarakat untuk melihat, kata salah satu anggota Danramil, Syamsir. Dengan demikian, juga diharapkan mampu memunculkan kebanggan pada masyarakat akan seni budaya melayu.
"Saya sangat senang dan bangga sebab ini merupakan seni budaya melayu Inhil asli. Apalagi, dibawakan lansung oleh putra daerah," ujar Syamsir, 18 Agustus 2019.
Kapten Inf Ujang mengatakan, penampilan Djack Djamrie sangat baik. Bahkan, warga sepertinya belum puas melihat penampilannya, pastinya mereka ingin mendatangkan kembali dilain waktu.
Kapten Inf Ujang berharap, masyarakat tidak sekedar menjadikan tontonan melainkan memahami arti penting seni budaya sebab dengan seni juga bisa menjadi perekat hubungan baik antar sesama, baik antar suku dan ras lebih-lebih dalam kehidupan berbangsa. (Rhama Melo).