Translate

Iklan

Iklan

Tim Wash PMI Jember Dropping 11.000 Liter Air Bersih

Media
11/12/19, 20:11 WIB Last Updated 2019-11-13T06:31:04Z
Petugas mengisi galon warga, kredit foto: Humas PMI Jember/MG
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com - Musim kemarau yang berkepanjangan berdampak pada mengeringnya sumur-sumur warga. Akibatnya, di sejumlah wilayah di Kabupaten Jember mengalami krisis air bersih.



 Menanggulangi hal tersebut, Tim Wash PMI Kabupaten Jember kembali melakukan dropping air bersih di dua titik sasaran yang terdampak kekeringan, Selasa 12 November 2019.

Pertama, pukul 09.50-10.50 Wib distribusi air bersih sebanyak 5500 liter di lingkungan Tegalbatu RW 08
Dusun Tegalbatu kelurahan Tegalbatu Kecamatan Patrang dengan jumlah keseluruham120 KK atau 400 Jiwa.

Kedua, pukul 13.00-13.37 Wib distribusi air bersih sebanyak 5500 liter di Kemuning Kidul, Dusun/lingkungan Gumukrasih RT 05 & 06 / RW 03 Desa Kemuning Kecamatan Jenggawah dengan jumlah 151 KK atau 550 Jiwa.

Total distribusi air bersih keseluruhan sebanyak 11.000 liter dari sumber air bersih PDAM Kabupaten Jember.

Selanjutnya, PMI Jember akan kembali melakukan dropping air bersih di sejumlah wilayah. Salah satunya, target selanjutnya Tegalbatu RW 08 : distribusi langsung ke tandon, dan juga wadah air warga berupa jurigen, galon, timba, bak.

Distribusi air bersih langsung ke tandon bantuan dari BPBD dengan ukuran 2200 Liter dan sisanya didistribusikan kepada warga dengan cara ecer.

Proses penyaluran droping air bersih ini, melibatkan 1 personil BPBD dengan kendaraan R2, 1 Perangkat dusun dan Tim WASH PMI yang bertugas 2 personil relawan 1 personil driver dan 1 truk Tangki PMI disiagakan.

Sumber Informasi Unit Humas PMI Kabupaten Jember.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tim Wash PMI Jember Dropping 11.000 Liter Air Bersih

Terkini

Close x