Translate

Iklan

Iklan

Teriakan Ayub Junaidi Jadi Wabup Menggema di kantor DPC PKB

Media
12/21/19, 00:19 WIB Last Updated 2019-12-20T17:19:07Z
Ayub Junaidi foto bersama Perempuan Bangsa, Doc: Fahmi/MG

Jember, MAJALAH-GEMPUR.Con - Perempuan bangsa Kabupaten Jember menggelar sarasehan dengan tema 'perempuan berdaya Indonesia maju dalam rangka hari ibu ke 91 tahun 2019, di kantor DPC PKB Jember, Jum'at 20 Desember 2019.

Ketua perempuan bangsa Kabupaten Jember, Yustin Amalia saat sambutan langsung mendoakan Ayub Junaidi agar menjadi Wakil Bupati Jember.

Kata Yustin, sudah lama perempuan bangsa tidak koordinasi. Sebanyak 62 ibu perempuan bangsa yang diundang dari seluruh Kabupaten Jember pada hari ini berkumpul.

Oleh karenanya, sambung Yustin, perempuan bangsa meminta jatah ke Sekretaris DPC PKB Jember, Ayub Junaidi agar tiga bulan sekali menjadi tempat pertemuan di sini.

Yustin, sebelum menutup sambutannya meneriakkan Ayub Junaidi jadi Wabub, beberapa anggota juga meneriakkan hal yang sama. Bahkan, kader perempuan bangsa ini sepakat untuk memanggil Ayub Junaidi sebagai gus.

"Jadi yaa, jadi," kata Yustin mendoakan Ayub Junaidi jadi Wabub. Serentak kader perempuan bangsa dari seluruh Jember ini menjawab insyaallah.

Sementara Ayub Junaidi saat sambutan sekaligus membuka acara menyampaikan, perempuan bangsa terbentuk tahun 2014 yang sebelumnya bernama BPKB.

"Saya biasa menghadapi demo dan biasa berdemo bersama dengan Ansor sebab saya menjadi kader Ansor sejak tahun 1999 sampai sekarang. Tapi, menghadapi perempuan bangsa ini saya gemetar," terang Ayub.

Ayub mengatakan bahwa dirinya saat ini sebagai Sekretaris DPC PKB sepeninggal almarhum Miftahul Ulum dan ketuanya saat ini Syaiful Bahri Ansori yang tidak bisa hadir lantaran ada di Jakarta.

Ayub menyerukan perempuan bangsa sudah saatnya bangkit setelah satu tahun tertidur. Ke depan harus bangkit melakukan konsolidasi apalagi sekarang memiliki ibu yang jadi DPRD Provinsi dan kabupaten.

Diakhir sambutan Ayub Junaidi menjelaskan bahwa rekomendasi PKB sudah keluar, "Maka dari itu kepada ibu-ibu perempuan bangsa agar menyampaikan rekomendari untuk Pilkada tahun 2020 insyaallah PKB ikut serta pemilukada 2020," ucap Ayub.

Pelaksanaan Pilbubnya, lanjub Ayub, bulan September tahun 2020, "Alhamdulillah DPC PKB kemaren sudah mendapatkan rekomendasi bahwasanya yang akan diusung untuk menjadi calon adalah Joko Sunto bupatinya dan saya Ayub Junaidi sebagai wakilnya," tegas Ayub.

Maka dari itu, Ayub memohon doa semoga perjalanan dan amanah yang diberikan DPC PKB Jember bisa dijalankan dengan baik sehingga pasangan ini bisa menang serta dapat menjalankan amanah dari kyai Jember. (RF).

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Teriakan Ayub Junaidi Jadi Wabup Menggema di kantor DPC PKB

Terkini

Close x