
Gadis cantik kelahiran Jember, 2 Februari 1994 ini
merupakan anak ketiga dari pasangan Guntur Suprapto dan Muktalifah. Sejak SMP
Anis sudah menekuni dunia tarik suara. Mulai dari pentas kampung-kampung,
sekolah, kecamatan, bahkan seluruh kota di Jawa Timur hingga Bali pernah
dijajakinya.
Kepada wartawan saat ditemui di Kantor Kelurahan
Kebonsari Jum’at (13/11) Anis ikut D’Academy
3 audisi kota Surabaya. Dari 4200 peserta audisi dirinya lolos mendapatkan
Golden Ticket beserta tujuh orang lainnya. Dan menunggu akhir Januari untuk masuk
35 besar tahap berikutnya di Jakarta.
“Saya baru ikut audisi yang ketiga tahun ini mas,
karena dua audisi sebelumnya masih ada suatu hal dan mudah-mudahan jika
diijinkan Allah SWT audisi kali ini semoga lancar menuju yang terbaik. Karena
itu saya mohon dukungan seluruh warga Jember untuk mendukung saya bulan Januari
tahun 2016 nanti agar mengirimkan sms dukungan”, ucap Anis dengan senyum manis.
Anis berharap dukungan seluruh masyarakat Jember
khususnya dan Jawa Timur umumnya maupun seluruh Indonesia yang mendukung
perjuangannya hingga mencapai babak final dan menjadi yang terbaik.
lurah Kebonsari M Hafit, SH ketika menerima Anis, mendukung
penuh dan siap menfasilitasi agar mendapat dukungan Pemerintah Kabupaten Jember.
“Saya secara pribadi dan sebagai Lurah mendukung penuh warga saya. Ini suatu
kebanggaan tersendiri bagi Jember khusunya Kelurahan Kebonsari”, kata Hafit.
Masih kata Hafit, pihaknya siap medukung dan
memfasilitasi untuk mendampingi menghadap ke Humas Pemkab Jember maupun Kantor
Pariwisata agar mendapat dukungan penuh. “ Sehingga pada saat bulan Januari
nati di babak 35 besar Anis mendapatkan kiriman sms yang banyak. Itu yang menjadi
harapan kami mas”, pungkas Hafit.