Translate

Iklan

Iklan

Dansatgas TMMD Jember Mulai Kerjakan Proyek Jembatan

3/15/19, 14:07 WIB Last Updated 2019-03-15T07:42:43Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Komandan Kodim (Dandim) 0824 Jember yang juga Dansatgas TMMD ke 104 Jember tahun 2019  Jumat (15/3/2019) turun melihat pengerjaan proyek Jembatan.

Tampak Kamandan Satuan Tugas (Dansatgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Letkol Inf Arif Munawar bersama Komandan Kompi turun mengawasi percepatan.pengerjaan awal proyek yang menurunkan alat berat backhoe di Dusun Ajung Babi Desa Gunungmalang Kecamatan Sumberjambe Kabupaten Jember.

Jembatan dengan ujuran 6 x 3 meter tersebut merupakan jembatan yang didambakan oleh.masyafakat setempat karena merupakan akses yang dapat menghubungkan 3 desa yaitu Desa Gunungmalang dengan Desa Rowosari dan Desa Sumberjambe.

 “Sebenarnya memang terlambat dalam mengawali pembangunan ini namun karena terbentur oleh aturan teknis adminiatratif Sehingga baru dapat kita kerjakan sekarang”, kata Komandan Satgas TMMD  Letkol Inf Arif Munawar kepada sejumlah media.

Untuk itu dirinya sangat berterima kasih kepada Pemkab Jember yang juga memiliki semangat dalam perceparltan pembangunan jembatan ini. “Semoga Satgas TMMD Kodim.0824/jember dapat segera selesaikan pengerjaannya,  sehingga segera dapat dimanfaatkan masyarakat”, jelasnya. (eros).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Dansatgas TMMD Jember Mulai Kerjakan Proyek Jembatan

Terkini

Close x