Translate

Iklan

Iklan

Ribuan Nelayan Situbondo Dapat Bantuan Kartu Asuransi

3/26/18, 16:24 WIB Last Updated 2018-03-26T19:58:57Z

Situbondo, MAJALAH-GEMPUR.Com. Dinas Kelautan dan Perikanan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Situbondo Senin (26/3/18) pagi serahkan 1674 kartu asuransi kepada nelayan di TPI Besuki.

Pemberitan asuransi ini bentuk keseriusan pemerintah memberikan perlindungan pada nelayan. Kata Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Pemkab Situbondo, melalui Kasi Peningkatan Kapasitas dan Pendampingan, Totok wijayanto diselah-selah penyerahan Asuransi Nelayan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI)
.
“Pemberian asuransi yang bekerja sama dengan PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) tersebut merupakan program nasional, diharapkan mampu memberikan rasa aman kepada para nelayan selama bekerja sehingga semakin termotivasi dalam mengoptimalkan potensi sektor kelautan di daerah itu”, jelasnya.

"Di Kecamatan Besuki sendiri ada sebanyak 1674 kartu asuransi yang kita serahkan kepada para nelayan, namun kami berharap dalam waktu dekat seluruh nelayan  bisa segera direalisasikan di beberapa kecamatan yang masih belum terima". Katanya.

Program ini sangat membantu nelayan meskipun bantuan sebatas pembayaran premi seberan Rp. 175.000 setiap tahunnya.   "Kami akan menggencarkan sosialisasi ke desa-desa agar mereka semakin memahami manfaat program asuransi tersebut dan bisa memanfaatkannya dengan sebaik-baiknya". Jelasnya.

Asuransi bantuan KKP, berlaku satu tahun ini bisa langsung digunakan, jika terjadi kecelakan kerja, baik di laut maupun darat. "Kami harap, seluruh nelayan di Situbondo dapat lebih merasa tenang dalam menjalani aktivitasnya dan semakin giat bekerja mencari ikan di laut". Pungkasnya. (mam).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ribuan Nelayan Situbondo Dapat Bantuan Kartu Asuransi

Terkini

Close x