Translate

Iklan

Iklan

Dansatgas TMMD Jember Bantu Petugas Bersihkan Rumah Penerima RTLH

3/09/19, 21:24 WIB Last Updated 2019-03-09T14:36:46Z
Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com.  Dansatgas TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) ke 104, Kondim 0824 Jember, Letkol INF Arif  Munawar bantu petugas bekerja membangun salah rumah warga.

Tanpa ragu Letkol Arif  yang juga sebagai Komandan Kodim (Dandim) 0824 Jember ini langsung ikut membersihkan sisa akar kayu dengan menggunakan kapak di depan rumah B Tipa,  salah satu penerima bedah rumah tidak Layak Hudni (RTLH), di Desa Sumbermalang, Sumberjambe.

Menurutnya, bahwa  sebaik-baiknya manusia hidup di Bumi ini harus bisa bermanfaat bagi orang lain, apapun jabatannya. "Jabatan itu tidak penting, tidak akan berguna, apabila tidak digunakan untuk kemaslahatan orang banyak," ujarnya sembari terus  bekerja, Sabtu (9/2/2019).

Pantauan media ini dilokasi bedah rumah yang saat ini sudah hampir mencapai 50 persen ini bahwa dalam kunjungan tersebut juga hadir ibu-ibu Persatuan Istri-Istri Tentara Kartika Candra (Persit KCK) Jember yang selalu mensuport kegiatan TMMD,  Kepala Desa Sumbermalang, dan Camat Sumberjambe. (eros).
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Dansatgas TMMD Jember Bantu Petugas Bersihkan Rumah Penerima RTLH

Terkini

Close x