Translate

Iklan

Iklan

Ribuan Warga Jember Gelar Demo Tolak Penambangan Emas di Silo

12/10/18, 12:53 WIB Last Updated 2018-12-10T14:40:33Z


Jember, MAJALAH-GEMPUR.Com. Ribuan Warga Kabupaten Jember, Jawa Timur, Senin (10/12/2018) menggelar aksi Demo menuntut Pemerintah mencabut Kepmen ESDM tentang izin tambang di Silo.

Mereka tidak percaya peryataan Gubernur Jawa Timur yang mengaku telah berkomunikasi dengan rakyat, Menurutnya, semua Itu omong kosong. Teriak para peserta aksi di depan Pemkab Jember yang sebelumnya digelar di depan kantor DPRD Jember yang dilanjutkan dengan berjalan kaki menuju Kantor ini.

Mereka hanya minta Cabut Surat Keputusan Menteri (Kepmen) tentang penambangan. “Yang kami minta adalah gagal lelang, Cabut Kepmen ESDM nomor 1802 tentang pemberian izin penambangan di Blok Silo”, teriak korlap aksi Heru Purnomo yang disambut oleh teriakan ribuan peserta aksi.

Hingga berita ini dipublikasikan, aksi ribuan massa yang dikawal oleh ratusan aparat keamanan baik dari pihak Kepolisian Resort (Polres), Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) ini masih berjalan.
Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Ribuan Warga Jember Gelar Demo Tolak Penambangan Emas di Silo

Terkini

Close x